Saturday, 17 October 2009

Macam-Macam Sihir

# Macam-macam sihir:
1. Sihir dengan menggunakan pengaruh langsung dari syaithan
2. Sihir dengan menggunakan keahlian-keahlian dengan merangkai huruf-huruf hijaiyyah, dirangkai seperti gambar macan, dengan binatang-binatang (zodiak), weton (tanggal lahir), dengan shio (tikus, kerbau dll), dengan hipnotis (mempengaruhi manusia dihayalkan pada fikiran yang lain).
3. Sihir dengan keahlian manusia seperi debus.

# Ciri-ciri tukang sihir:
1. Biasanya menyandarkan diri dengan suatu gelar islami, misalnya K.H, dll.
2. mengambil salah satu benda pada orang sakit
3. selalu meminta binatang-binatang hidup atau dengan syarat-syarat tertentu
4. menuliskan mantra-mantra dengan huruf-huruf arab yang tidak memiliki makna dan tidak berurutan, contohnya pada cincin-cincin
5. memberikan amalan-amalan yang tidak ada sumbernya dalam islam.

# Semua ulama sepakat bahwa orang yang berbuat sihir itu kafir, tetapi ada 2 perbedaan pendapat antara "apakah mereka harus dibunuh atau tidak". Menurut Muhammad Ibn Hambal, penyihir itu harus dibunuh.

# Manusia itu adalah makhluk yang paling mulia, mempunyai alam sendiri dan begitu juga jin, mereka mempunyai alam sendiri, sehingga kita tidak usah takut akan mereka.




Segala kebenaran datang dari Allah, dan kesalahan ada pada saya sendiri dan dari syaithan. Allah a'lam.

2 comments:

  1. Sulapnya "The Master" di RCTI termasuk sihir apa nggak Mas...?

    Salam Kenal....

    ReplyDelete
  2. :) Allah a'lam Mas, saya tidak tau apakah itu hanya sebuah trik atau sihir atau bantuan jin. Tapi yang saya tau, bila ada sesuatu yang terjadi di luar akal manusia dan untuk mendapatkannya itu harus melakukan suatu syarat tertentu maka itulah sihir yang pastinya mereka itu berkolaborasi dengan jin atau syaithan. Na'udzubillah min dzalik.

    Allah a'lam.

    ReplyDelete